Penggunaan masker kain sekarang sudah dianjurkan untuk masyarakat umum. Gunakan masker kain untuk aktivitas sehari-hari. Ikut petunjuk penggunaan masker kain agar dapat terhindar dari infeksi COVID-19.
Bersihkan Tangan
Sebelum menggunakan masker, cuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer berbasis alkohol
Masker Harus Menutupi Hidung dan Mulut
Pastikan bagian hidung dan mulut tertutup dengan baik tanpa ada celah antara wajah dan masker. Gunakan maksimal 4 jam.
Jangan Sentuh Masker
Hindari menyentuh masker ketika digunakan, jika tersentuh, kembali bersihkan tangan dengan sabun atau hand sanitizer berbasis alkohol.
Buka Masker dari Belakang
Saat membuka masker, hindari menyentuh bagian depan. Bukalah dari tali belakang, setelah selesai kembali bersihkan tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik.
Setelah Pakai, Segera Cuci Masker
Setelah satu kali pemakaian, langsung cuci masker dengan cara:
- Siapkan air, bila mungkin air panas dengan suhu 60 – 65 derajat Celcius.
- Tambahkan deterjen dan rendam masker beberapa saat.
- Kucek masker hingga kotoran luruh.
- Bilas di bawah air mengalir, hingga busa hilang.
- Keringkan di bawah sinar matahari atau menggunakan pengering panas.
- Setrika dengan suhu panas agar bakteri dan virus mati.
- Masker siap digunakan.
Selalu gunakan masker saat keluar rumah untuk melindungi diri sendiri, keluarga di rumah, dan orang lain.
Jaga kesehatan ya!